Ahmad Faizin

"Sebarkan ilmu walau hanya satu ayat ^^"

Breaking

Monday 20 February 2017

Langkah-Langkah Install phpMyAdmin di Linux Mint 18


Assalamualaikum Wr. Wb.

Malam kawan saya akan melanjutkan materi yang kemarin. Kemarin kita sudah instal LAMP servernya. Sekarang kita Install phpMyAdmin. Apa itu phpMyAdmin ? 


PENGERTIAN

phpMyAdmin adalah sebuah aplikasi/perangkat lunak bebas (OpenSource) yang ditulis dalam bahasa pemrograman PHP yang digunakan untuk menangani administrasi database MySQL atau MariaDB melalui jaringan lokal maupun internet. phpMyAdmin mendukung berbagai operasi MySQL, diantaranya (mengelola basis data, tabel-tabel, bidang (fields), relasi (relations), indeks, pengguna (users), perijinan (permissions), dan lain-lain).


LATAR BELAKANG


Pada dasarnya sebuah database itu sangat dibutuhkan. Karena itu saya menginstall phpMyAdmin. Kenapa saya memilih phpMyAdmin ? karena phpMyAdmin dapat membantu kita dalam mengatur database kita. Selain itu phpMyAdmin juga sebuah software OpenSource yang dapat kita install dengan gratis.


MAKSUD & TUJUAN


Tujuan saya menginstall phpMyAdmin yaitu untuk mempermudahkan kita dalam mengatur database kita.


ALAT & BAHAN


Adapun alat dan bahan yang disiapkan dalam menginstall phpMyAdmin.
  • PC/Laptop
  • Koneksi Internet

LANGKAH KERJA

  • Pertama pastikan sudah menginstall LAMP server, kemudian masuk ke terminal dengan cara : "Ctrl+Alt+T" atau juga bisa dengan klik kanan pada desktop kemudian "Open in Terminal".
  • Setelah itu masuk sebagai super user root. 
#sudo su


  • Kemudian masukkan perintah di bawah untuk menginstall phpmyadmin.
#apt-get -y install phpmyadmin


  • karena punya saya sudah terinstall phpmyadminnya maka prosesnya cepat. Tapi jika belum terinstall maka akan keluar pertanyaan-pertannyaan sebagai berikut.


Web server to configure automatically: <==pilih apache2
Configure database for phpmyadmin with dbconfig-common? <==tekan Yes

MySQL application password for phpmyadmin: <==tekan enter untuk memberikan password secara otomatis.


  • Setelah itu buka browser anda dan ketikkan diurl "localhost/phpmyadmin".

  • Nah jadinya seperti di atas. Untuk masuk biasanya menggunakan user defaultnya yaitu "root" dan passwordnya masukkan password MySQL/MariaDB anda.

  • Nah di atas adalah tampilan phpMyAdminnya. Bagaimana gampang bukan installnya, silahkan mencoba dan jangan lupa di share ya.

Mungkin itu saja dari saya, sekian dan terima kasih!!

Wassalamualaikum Wr. Wb.


REFERENSI














No comments:

Post a Comment

Adbox